Pemilu 2024

Ahmad Ali Minta Seluruh Bacaleg NasDem Sebarkan Gagasan Partai

338
×

Ahmad Ali Minta Seluruh Bacaleg NasDem Sebarkan Gagasan Partai

Sebarkan artikel ini

PARIGI, Kabar Selebes – Bendahara Umum Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Nasdem Ahmad M Ali konsolidasi Bakal Calon Anggota Legislatif Partai Nasdem Parigi Moutong di kantor DPD Partai tersebut, Jalan Trans Sulawesi, Desa Martasari, Kecamatan Parigi,  Senin pagi (6/8/2018).

Konsolidasi ini juga disertai dengan penyerahan atribut pemenangan partai pada pemilu 2019 mendatang oleh Ahmad M Ali selaku komandan Pemenangan Wilayah (Kompemwil) Partai Nasdem Sulawesi Tengah.

Ahmad M Ali didampingi langsung Ketua DPW Partai Nasdem Sulawesi Tengah Tahmidy Lasahido, Sekretaris DPW Partai Nasdem Sulawesi Tengah Muslimun dan jajaran pengurus DPW Partai pengusung gagasan Politik Tampa Mahar itu.

BACA JUGA :  NasDem Sulteng Gelar Uji Kelayakan Calon Pimpinan DPRD Kabupaten Kota

Dalam arahannya, Ahmad M Ali mengingatkan pada seluruh Bacaleg. “Sebagai kader terbaik partai, saya meminta kepada seluruh Bacaleg untuk menyebarkan seluas-luasnya gagasan partai dan bisa mengibarkan panji-panji partai diseluruh pelosok Kabupaten Parigi Moutong,” tegasnya.

Ahmad M Ali juga mengingatkan, bahwa partai Nasdem tidak akan membiarkan kadernya berjuang sendiri. “Karena itu, partai menyediakan atribut berupa Bendera partai, Baju Kaos partai dan sejumlah atribut lainnya untuk menunjang kerja pemanangan Bacaleg dilapangan,” urainya.

BACA JUGA :  Ketua MUI Palu: Usai Pilpres Kita Tinggalkan Perbedaan, Kita Jalin Silaturahmi

Ahmad M Ali juga mengingatkan, tidak ada alasan untuk tidak memenangkan pertarungan politik di Parigi Moutong. Karena itu, sebagai tulang punggung partai para Bacaleg tidak boleh berdiam diri hanya karena alasan tidak mampu mengadakan atribut partai.

“Dalam waktu dekat, partai akan melakukan survey, memotret kerja dan kinerja Bacaleg selama ini. Siapapun yang terbaca dengan angka yang memuaskan, partai akan kembali memberi dukungan berupa atribut dan jika diperlukan, partai akan menyediakan dana untuk melipatgandakan konsolidasi dilapangan,” urainya disambut tepuk tangan dari seluruh Bacaleg.

BACA JUGA :  Terkesan Tebang Pilih tertibkan APK, Partai Nasdem Tojo Unauna Sampaikan Protes ke Bawaslu

Sementara itu, Ketua Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai Nasdem Sulawesi Tengah Tahmidy Lasahido, mengingatkan tiga hal sebagai kunci pemenangan partai. Tiga kuci itu masing-masing, menjaga kolektivitas kerja, Terib dan terpimpin pada arahan-arahan partai.

“Tiga kunci itu menjadi sangat penting jika kemenangan mau menjadi masa depan kita,” ungkapnya.

Konsolidasi berakhir dengan penyerahan secara simbolis atribut partai pada salah satu Bacaleg partai besutan Surya Paloh itu.(ala)