Sulawesi Tengah

Meski Dilarang, Kembang Api dan Petasan Ramaikan Malam Pergantian Tahun di Palu

1004
×

Meski Dilarang, Kembang Api dan Petasan Ramaikan Malam Pergantian Tahun di Palu

Sebarkan artikel ini

PALU, Kabar Selebes – Malam pergantian tahun di Kota Palu Sulawesi Tengah berlangsung aman. Meski muncul surat edaran dari pemerintah Kota Palu yang melarang penjualan petasan dan kembang api, malam pergantian tahun dari 2019 ke 2020 di Kota Palu tetap semarak dengan bunyi petasan dan kembang api.

Tidak seperti biasanya, sejak pukul 19.00 WITA langit Kota Palu terlihat sepi dari kembang api dan petasan. Bahkan hingga pukul 23.00 WITA tak satupun kembang api dinyalakan warga.

BACA JUGA :  Lurah Balaroa Imbau Warganya Jangan Membangun di Zona Merah

Hal itu disebabkan adanya larangan dari pemerintah Kota Palu yang meminta warga tidak menjual dan membunyikan petasan saat malam pergantian tahun.

Namun pada pukul 23.30, bunyi kembang api mulai terdengar satu-satu. Puncaknya, pukul 23.50 hingga pukul 00.30, langit Kota Palu seketika terang dengan percikan kembang api serta bunyi dentuman petasan dari berbagai penjuru.

BACA JUGA :  Pelaku Pencurian di Kantor Nuansa Pos Berhasil Dibekuk Polisi

Meski begitu, di beberapa lokasi ratusan warga Kota Palu merayakan malam pergantian tahun dengan dzikir akbar dan lantunan ayat-ayat suci.

Aparat keamanan juga terlihat lalulalang dengan kendaraan guna memantau aktivitas warga. Bahkan, sejumlah rumah ibadah di Kota Palu dijaga ketat oleh aparat bersenjata dari TNI dan Polri. Hal itu untuk mengantisipasi tindakan mengganggu keamanan di sekitar warga.(Abdee)