TOLITOLI, Kabar Selebes– Kementerian Sosial (Kemensos) Republik Indonesia meluncurkan bantuan secara langsung dengan memberikan kartu berupa Kartu Keluarga Sejahtera (KKS) kepada para peserta Program Keluarga Harapan (PKH) non tunai di Kecamatan Baolan, Kabupaten Tolitoli tahun 2018 sebanyak 740 Keluarga Penerima Manfaat (KPM).
Peningkatan jumlah penerima PKH non tunai tersebut, khususnya di Kecamatan Baolan mengalami peningkatan yang cukup signifikan, dimana sebelumnya Kemensos RI memvalidasi, jumlah penerima PKH selama tahun 2014 hingga 2017 mencapai 503 KPM dan naik di tahun 2018 mencapai 740 KPM dengan total keseluruhan 1243 KPM.
Koordinator pendamping PKH Kecamatan Baolan Riska Jamaludin, menjelaskan penyerahan kartu KSS non tunai kepada 740 peserta KPM yang dilakukan oleh tim pendamping Kecamatan Baolan tersebut, selama dua hari berturut-turut melayani enam kelurahan dan empat desa yang berada di wilayah Kecamatan Baolan.
“Setelah penerima sudah terdaftar dalam penyaluran tersebut, adapun jumlah dana bantuan yang diterima dari masing-masing peserta terbagi dua kategori yakni untuk komponen pendidikan dan kesehatan kategori anak Sekolah Dasar (SD) hingga Sekolah Menengah Pertama (SMP) anak pra sekolah (Apras) sampai dengan lima tahun, dan ibu hamil mendapatkan bantuan dana sebesar Rp1.890.000 juta per KPM pertahun, sementara untuk komponen kesejahteraan kategori yang memiliki anggota keluarga lanjut usai dan disabilitas mendapatkan bantuan sebesar Rp2 juta setiap KPM,”Ucap Riska Jamaladin kepada KabarSelebes. Selasa (3/4/2018).
Dikatakannya, penyaluran dana bantuan tersebut terbagi empat tahap masing-masing tiga bulan pertahap, dimana penyaluran dana tahap I masing-masing peserta mendapatkan dana bantuan sebesar Rp500 ribu, per peserta KPM, serta penyaluran dana tahap II, III dan IV selanjutnya masing-masing sebesar 500.000 ribu per peserta, namun untuk komponen pendidikan dan kesehatan pada penyaluran tahap IV sebesar 390 ribu dengan total keseluruhan mencapai Rp 1,890.000 juta.
Berdasarkan data KPM PKH di tahun 2017 lalu di Kecamatan Baolan mencapai 503 peserta dengan dana yang dikucurkan oleh Bank Mandiri cabang Tolitoli dengan nilai total dana sebesar Rp259.500.000 juta, sementara untuk tahun 2018 di triwulan pertama Januari hingga Maret 2018 jumlah dana yang dikucurkan mencapai Rp621.500.00 juta.
Dirinya berharap, kepada para peserta KPM untuk menggunakan tersebut secara berguna dan sesuai peruntukannya sehingga dengan bantuan ini setidaknya dapat meringankan beban dan biaya hidup sehari-hari.(Moh Sabran)