PALU, Kabar Selebes – Stasiun Geofisika Palu melaporkan telah terjadi gempa bumi dengan magnitudo 5,1 skala Richter (SR), Selasa, 10 Juli 2018.
Gempa terjadi pukul 23:33:21 Wita, berlokasi pada 0.24 Lintang Utara dan 122.09 Bujur Timur.
Pusat gempa tercatat berjarak 54 kilometer arah Barat Daya Boalemo Propinsi Gorontalo dengan kedalaman 186 kilometer. Gempa dirasakan warga di Limboto dan Telaga dengan durasi II hingga III MMI.
Gempa juga dirasakan di Kabupaten Buol dan wilayah Kota Raya Kabupaten Parigi Moutong.
BMKG menyatakan gempa tidak berpotensi tsunami. (ptr)