Tutup
Sulawesi Tengah

Nenek Misna Ditemukan di Pangkalan Ojek

262
×

Nenek Misna Ditemukan di Pangkalan Ojek

Sebarkan artikel ini

PALU, Kabar Selebes – Setelah dilaporkan hilang sejak Senin sore, nenek Misna (60) akhirnya ditemukan warga di sebuah pangkalan ojek, Jalan Monginsidi, Kota Palu, Rabu saing. Tim pencari sejak malam tadi sudah berkeliling kota dan menyusuri jalan-jalan sambil memperlihatkan foto nenek Misna.

Informasi diperoleh atas laporan tim dari Badan Pencarian dan Pertolongan Palu.

“Izin pimpinan melaporkan pd tw 0801 1220 H ..Tim rescuer menerima info masyarakat
Berhasil menemukan korbn di jln mongisidi,di pangkalan ojek..Tim Rescue menuju ke rmh keluarga krbn.untuk membenarkan informasi tsbt…Korbn dlm keadaan selamat dan lemas( shock).. krbn belum bisa ditanyakan pertanyaan sederhana krna msh shock,” tulis Yuli Ningsih, Humas Badan Pertolongan dan Pencarian Palu di grup WA.

Dua foto yang memperlihatkan nenek Misna bersama tim Pencarian dan Pertolongan Palu di teras rumah salah satu warga.(ptr)

Nenek Misna diapit Tim Pencarian dan Pertolongan Palu.(Foto Kiriman BPP Palu)

Silakan komentar Anda Disini….