Musik

MC dan Presenter TV Alink Talamoa Rilis Single Surgakan Ibu

1291
×

MC dan Presenter TV Alink Talamoa Rilis Single Surgakan Ibu

Sebarkan artikel ini

PALU, Kabar Selebes – Bernama asli Abdul Halim Latontje Talamoa. Ia merupakan seorang News Anchor TV Swasta Lokal dan Master of Ceremony (MC) di Sulawesi Tengah. Pria yang kerap disapa Alink Talamoa ini, kini meluncurkan single pertama bernuansa pop religi yang berjudul “Surgakan Ibu”.

“Alhamdulillah lagu ini sudah dirilis sehari sebelum Lebaran di radio-radio Kota Palu seperti Radio Nebula dan SKIP FM serta YouTube,” kata Alink Talamoa.

Peluncuran lagu pertama pria berdarah Gorontalo dan Poso itu dilakukan sehari sebelum Hari Raya Idul Fitri atau Lebaran.

BACA JUGA :  Ratusan Warga Palu Sholat Gaib Mengenang Mendiang BJ Habibie

“Surgakan Ibu sengaja diciptakannya sebagai persembahan buat ibunda tercinta yang meninggal sejak usia saya baru 6 bulan,” ungkap Alink

Di awal pengerjaannya tahun 2012, Alink Talamoa dibantu oleh rekannya Fadli. Fadli juga sempat membawakan lagu ini dengan versi akustik karena pada waktu itu Alink sendiri masih ragu membawakan lagu ini.

Setelah itu, Lagu Surgakan Ibu di Aransemen oleh Veki Fischer tepat September 2018, dimana proses take vocalnya sempat tertunda hingga Ramadan 2019 karena bencana gempa di Kota Palu.

BACA JUGA :  Lestarikan Kuliner Lokal, Duo Hidayat Usung Gunungan Mandura di Kampung Baru Fair

Bahkan Veki juga menambahkan beberapa lirik baru dan menjadi Vocal Director di lagu ini.

“Surgakan Ibu ini menceritakan suasana malam sebelum Idul Fitri, bagaimana seorang anak yang sangat menyesal menyia-nyiakan segala kasih sayang ibunda semasa hidup,” katanya.

Alink Talamoa berharap agar lagu surgakan ibu ini dapat diterima dengan baik oleh semua pecinta musik tanah air, serta bisa lagi menghasilkan karya-karya lainnya terkhusus lagu terbarunya.

BACA JUGA :  FKUB Poso Ajak Masyarakat Pelihara Kerukunan Usai Pemilu 2019

“Saya berharap lagu ini dapat diterima dengan baik oleh semua pihak, terkhusus para pecinta musik di tanah air,” jelas Alink.

Lebih lanjut Alink menjelaskan lagu Surgakan Ibu juga segera dapat diunduh di Spotify, Joox dan lain-lain.Lebih lanjut Alink menjelaskan lagu Surgakan Ibu tersebut juga dibantu beberapa pihak, seperti ms radio (official releas ) , nebula FM, skip FM dan RAL FM, dan dapat diunduhdiunduh di Spotify, Joox dan lain-lain.(Riski Budiman)