Sulawesi Tengah

Jalan Panjang Perjuangan Guru dan Murid di Sigi Belajar di Tengah Pandemi Covid-19

1963
×

Jalan Panjang Perjuangan Guru dan Murid di Sigi Belajar di Tengah Pandemi Covid-19

Sebarkan artikel ini
Bungaria Rapa, Wakil Kepala SMPN 16 Sigi saat mengantarkan langsung modul pelajaran bagi siswinya di Dusun Dongi-dongi, Kecamatan Lore Utara Kabupaten Poso.

SIGI, Kabar Selebes – Siang itu, tepat pukul 12:45 Wita. Bungaria Rapa, Wakil Kepala Sekolah Menengah Pertama Negeri (SMPN) 16 Sigi tepatnya di Desa Uenuni, Kecamatan Palolo bersama sepuluh guru lainnya bergegas meninggalkan ruangan kerja mereka.

Mesin roda dua mulai dipanaskan, memimpin rombongan guru, Bungaria mulai mengunjungi satu persatu rumah peserta didiknya dengan jarak tempuh 1 hingga 19 Km dari lokasi sekolah. Bahkan dirinya bersama para tenaga pengajar lainnya harus menyeberang memasuki  Kabupaten Poso, tepatnya di Dusun Dongi-dongi, Kecamatan Lore Utara untuk memberikan edukasi secara merata kepada seluruh siswa-siswinya. Sebab, SMPN 16 menjadi satu-satunya sekolah di ujung Utara Sigi yang berbatasan langsung dengan Poso.

BACA JUGA :  Rekonstruksi Pembunuhan Wanita di Sigi, begini cara 3 pelaku habisi korbannya

Perwakilan Dinas Pendidikan Kabupaten Sigi, saat memberikan arahan dan dukung kepada tenaga pengajar yang mengantarkan langsung modul pelajaran kepad siswa siswi mereka.

Aktifitas yang menjadi rutinitas ketika sistem belajar tatap muka ditiadakan saat Pandemi Covid-19, justru membuat wanita ini kian bersemangat. Dengan nada suara besar, namun tetap santun, lembar demi lembar modul berisikan materi pembelajaran serta soal pelajaran diserahkan kepada para peserta didik.

BACA JUGA :  Cegah Penyebaran Covid-19, Kabupaten Sigi Mulai Berlakukan Pembatasan Jam Malam

Halaman Berikutnya >>>>>