Tutup
Sulawesi Tengah

Seorang Pendaki Dikabarkan Hilang di Gunung Nokilalaki

4120
×

Seorang Pendaki Dikabarkan Hilang di Gunung Nokilalaki

Sebarkan artikel ini
Puncak Gunung Nokilalaki (Foto: Gambar.Pro)

PALU, Kabar Selebes – Seorang pendaki dikabarkan hilang saat sedang mendaki Gunung Nokilalaki di Kabupaten Sigi, Provinsi Sulawesi Tengah pada Minggu, 22 Agustus 2021.

Pendaki bernama Rizky (21) dari Komunitas Pecinta  Alam (KPA) Eboni dikabarkan hilang pukul 12.00 Wita.

Hilangnya Rizky ini bermula saat mereka dari KPA Ebony melakukan pendakian di Gunung Nokilalaki, hari Minggu. Rizky terpisah dari rombongan sehingga rekan-rekannya menunggu. Sayang, hingga malam hari pendaki muda itu tidak ada kabar.

Tim KPA Ebony langsung melaporkannya ke TIM SAR Palu Senin pagi tadi, 23 Agustus 2021, sekira pukul 09.15 Wita. Basarnas Palu mendapat laporan dari Adlan Zilza, yang menyebut rekan mereka hilang di Gunung Nokilalaki.

Mendapatkan informasi terkait pendaki hilang, Basarnas Palu langsung menerjunkan lima personil bersama 5 anggota KPA Ebony dan masyarakat sekitar untuk melakukan penyisiran di lokasi pendaki hilang.

Pencarian pendaki hilang akan dilakukan di koordinat 1°15’20.17″S 120° 9’57.00″T, Heding 142 derajat jarak 65 KM dari lokasi Kantor SAR Palu.

Untuk membantu proses pencarian Basarnas Palu membawa sejumlah peralatan dan perlengkapan seperti, truk personil, peralatan jungle, peralatan medis, peralatan komunikasi, peralatan evakuasi, APD Covid-19 serta peralatan SAR pendukung lainnya.

Saat ini pencarian tengah dilakukan setelah pihak Basarnas melakukan koordinasi dengan aparat keamanan setempat.(*/abd)

Laporan : Abdee Mari

Silakan komentar Anda Disini….