PilihanSulawesi Tengah

Komisi III DPRD Sulteng Tinjau Progres Pembangunan Tanggul Teluk Palu

292
×

Komisi III DPRD Sulteng Tinjau Progres Pembangunan Tanggul Teluk Palu

Sebarkan artikel ini

PALU, Kabar Selebes – Komisi III DPRD Provinsi Sulawesi Tengah (Sulteng) bersama Dinas Cipta Karya dan Sumber Daya Air Sulawesi Tengah, Balai Sungai Sulawesi III, PT Adi Karya Persero melakukan peninjauan pembangunan tanggul di teluk Palu, Rabu (22/04/2020).

Dalam prosesnya, Kepala Balai Sungai Sulawesi III menjelaskan, tanggul itu akan dibangun sepanjang 7 km meliputi wilayah Silae dan area kampung nelayan.

BACA JUGA :  Wakil Ketua DPRD Sulteng Akui Sektor Pertambangan Berdampak Kecil bagi APBD

Selain itu, tanggul ini nantinya memiliki manfaat  yaitu melindungi warga pesisir teluk Palu dari ancaman pasang air laut, memberikan rasa aman bagi warga dan mendukung pembangunan insfrastruktur yang berkaitan dengan kondisi aman dari ancaman pasang air laut.

“Nantinya kita juga akan melakukan rehabilitasi inlet dan outlet saluran drainase sepanjang 7 km dan akan dibangun pembuatan dermaga perahu di 4 lokasi sepanjang 7 km,” ungkapnya.

BACA JUGA :  Reses, Anggota DPRD Sulteng Alimuddin Paada : Banyak Masyarakat Kota Palu Keluhkan Persoalan Sampah

Dari hasil peninjauan sendiri, pihak komisi akan mengkaji seluruh informasi yang diperoleh di lapangan bersama secara daring dengan mengundang perwakilan nelayan untuk menyikapi pembangunan tersebut.

Peninjauan itu sendiri, dipimpin langsung Ketua Komisi III, Sonny Tandra, juga hadir dalam peninjauan Sekretaris Komisi III, Abdul Karim Aljufri dan Anggota Komisi III Marlela, Suprapto Dg. Situru dan Huisman Brant Toripalu.(abd/sob)

BACA JUGA :  Tiga Wajah Baru, Aristan, Vera Mastura dan Wijaya Chandra Dipastikan Lolos ke DPRD Sulteng dari Dapil Kota Palu

Laporan : Mohammad Sobirin