Palu Bangkit

Tunjukkan Bangkit Pascabencana, Komunitas Vespa Reggae Pasigala Touring ke Kalimantan

1020
×

Tunjukkan Bangkit Pascabencana, Komunitas Vespa Reggae Pasigala Touring ke Kalimantan

Sebarkan artikel ini

PALU, Kabar Selebes – Sejumlah pecinta sepeda motor skuter Kota Palu, Sigi dan Donggala (Pasigala) berencana akan menggelar touring menuju pulau Kalimantan. Mereka berasal dari capter Scooteris Kacau Balau Indonesia yang berasal Pasigala serta Band Reggae Andalan Kota Palu Sarata Reggae dan PNS Band dari Donggala.

Para pecinta motor skuter Pasigala ini melakukan touring ke Kalimantan dalam rangka mengikuti kegiatan 11th Anniversary Scooterist Kacau Balau Indonesia di Kota Bontang tanggal 31 Agustus – 1 September 2019. Acara ini juga dirangkaikan dengan festival musik reggae.

BACA JUGA :  Jelang Pergantian Tahun, Tolitoli Diguncang Gempabumi Berkekuatan 5,1 SR

Ketua Insap Scooter Palu dan Komunitas Reggae Palu Hafit yang menjadi ketua rombongan mengatakan, rencana keberangkatan ke Kalimantan itu tak lain untuk membawa nama daerah yang pernah diguncang bencana besar.

“Bahwasanya kita betul-betul bangkit dari dunia musik dan otomotif khususnya vespa,” kata Hafit Rabu (17/7/2019).

Rencana rombongan skuter ini akan berangkat tanggal 23 Agustus dan akan kembali tanggal 2 September 2019 dengan jumlah peserta tour 23 orang, dimana dari Kota Palu 10 orang, Kabupaten Donggala 7 orang dan Kabupaten Sigi 6 orang.(*/Abdee)